taupasar.com

we read, we create and we share it.

6+ Usaha Minuman 500 Ribuan, Cocok Untuk Berbisnis Dengan Modal Terjangkau

6+ Usaha Minuman 500 Ribuan, Cocok Untuk Berbisnis Dengan Modal Terjangkau

Hadirnya berbagai jenis minuman ternyata memberikan peluang tersendiri bagi mereka yang menhinginkan untuk mendirikan usaha sendiri. Aneka jenis usaha minuman Modal 500 ribuan ternyata kini banyak dilirik oleh pengusaha baru. Karena modal yang dibutuhkan cenderung tidak terlalu memberatkan bagi pemula. 

rekomendasi usaha minuman modal 500 ribu

Disamping itu, usaha minuman juga cukup mudah dilakukan dan terkesan lebih simple daripada usaha makanan. Jika Anda tertarik untuk menjalankannya, Anda bisa menentukan pilihan jenis usaha yang bisa Anda tekuni kemudian untuk mendapatkan keuntungan yang berlipat. Berikut beberapa usaha minuman 500 ribuan yang bisa menjadi pilihan Anda.

Rekomendasi Usaha Minuman 500 Ribuan

1. Jus Buah

Buah merupakan salah satu hasil bumi yang menyehatkan. Akan tetapi tidak semua orang tertarik untuk mengkonsumsinya. Maka muncullah ide pengolahan buah dengan diolah menjadi jus yang dinilai mampu memenuhi suplai buah dalam tubuh bagi yang enggan memakannya. 

Ternyata hal tersebut bisa anda jadikan ide bisnis minuman yang simple dan murah. Dengan modal 500 ribu anda bisa mulai membuka lapak Anda. Adapun barang-barang yang dibutuhkan seperti blender, aneka jenis buah untuk jus, susu, gelas kemasan beserta tutup, gula, saringan dan sedotan. 

Untuk pemasarannya bisa Anda lakukan di teras rumah atau tempat yang mudah dijangkau listrik. Hal ini tentunya akan meringankan modal anda karena tidak membutuhkan biaya sewa tempat untuk memulai usaha ini. Anda juga bisa mempromosikannya melalui media sosial agar calon pembeli mengetahui tempat penjualan Anda.

2. Boba Milk Tea

Siapa yang belum kenal boba? Minuman boba yang sempat ramai diminati para penggemar minuman ini ternyata bisa dijadikan pilihan untuk usaha bisnis Anda. Modal yang dibutuhkan pun bisa disesuaikan bahkan bisa masuk dalam usaha minuman 500 ribuan. 

Adapun untuk pembuatan boba bisa anda siapkan di rumah sebelum membuka lapak Anda. Untuk pembuatan boba hanya membutuhkan saringan, ketel, dan panci serta wadah untuk tempat tehnya. Pasti barang-barang tersebut sudah tersedia di dapur Anda sehingga tidak perlu membelinya. 

Bahan baku pembuatan boba ini mudah ditemukan yakni susu, tepung tapioka, teh hitam dan botol serta gelas untuk mengemas minuman ini. Untuk menghemat biaya tempat Anda bisa menggunakan halaman atau teras rumah pribadi atau keluarga yang mudah dijangkau. Selanjutnya Anda bisa memulai berjualan es boba baik melalui offline maupun online

3. Es Jeruk Peras

Jeruk peras merupakan salah satu buah yang diambil saripati airnya. Untuk menikmatinya Anda membutuhkan pisau dan kemudian bisa mengambil air dari jeruk ini. Nah untuk memudahkan mengkonsumsinya Anda bisa menjadikannya sebagai minuman yang menyegarkan dengan bahan dasar es jeruk peras. 

Membuat es jeruk peras sangatlah mudah, anda hanya membutuhkan bahan baku jeruk peras, gula, air hangat dan es batu. Selanjutnya Anda bisa memerasnya di gelas, menambahkan air hangat sedikit lalu menambahkan gula. Selanjutnya hanya perlu menambahkan es sesuai selera.

Usaha minuman es jeruk peras ini sangat mudah dan murah, tiap gelasnya Anda bisa menjual dari 3000 rupiah hingga 7000. Tentunya hanya dengan modal 500 ribuan saja Anda akan mudah meraup keuntungan yang berlipat ganda. 

4. Minuman Teh tarik

Jenis minuman yang banyak digemari selanjutnya adalah minuman teh tarik. Mnuman yang konon berasal dari Thailand ini sebenarnya sangat mudah dan simple. Anda bisa memulai usaha minuman 500 ribuan ini dengan menjual minuman teh tarik ini.

Adapun cara pembuatannya yakni teh yang dipadukan dengan susu melalui cara menuangkannya berkali-kali dari dua gelas atau wadah hingga minuman tersebut berbusa dan suhunya menurun alias dingin. Minuman ini kini banyak diminati oleh khalayak luas terutama kalangan pemuda jadi bisa menajdi peluang bagus bagi anda untuk membukanya.

Anda bisa menjualnya di kawasan sekolah atau tempat olahraga yang banyak dilewati orang sehingga akan banyak dilirik orang. Untuk pengemasannya sebagaimana minuman gelas biasanya, Anda hanya perlu membuatnya jika ada pembeli datang. Per gelwsnya biasanya dibandrol dengan harga mulai 8 ribuan. Lumayan bukan?

5. Minuman Greentea Matcha

Jenis minuman kekinian yang bisa dikategorikan sebagai usaha minuman 500 ribuan yakni dengan menjual minuman greentea Matcha. Sebagaimana namanya greentea merupakan jenis teh yang memiliki warna hijau yang dikenal banyak mengandung antioksidan sehingga dinilai mampu merilekskan pikiran setelah meminumnya. 

Cara pembuatan minuman ini sangat mudah yakni dengan mencampurkan bubuk greentea dengan gula dan air, selanjutnya bisa ditambahkan es sesuai selera. Dengan cara yang simple ini ternyata bisa meraup keuntungan yang lumayan bisa balik modal. Maka tak heran jika banyak kalangan muda memilih usaha bisnis minuman ini. 

6. Minuman Kemasan Susu Kedelai

Kedelai merupakan jenis biji-bijian yang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan. Dari mulai tahu, tempe dan kini bisa juga diolah menjadi minuman sari kedelai yang menyehatkan. Maka tak pelak jika susu kedelai bisa dijadikan ide bisnis minuman 500 ribuan yang murah dan menyehatkan. 

Untuk penjualan minuman kemasan ini bisa Anda buat dengan mudah dirumah untuk kemudian didistribusikan melalui toko-toko atau supermarket terdekat yang menyediakan minuman dingin. Anda hanya perlu menyiapkan botol dan stiker produk untuk mempercantik pengemasannya. 

Pembuatannya pun cukup mudah, rendam biji kedelai semalaman, buang kulitnya kemudian blender dengan ditambahkan air, setelah halus saring dengan saringan kecil atau bisa dengan kain. Kemudian rebus sekitar 20 menit dengan menambahkan gula, lengkuas, daun pandan dan garam. Selanjutnya sari kedelai siap dikemas dan harus dikulkas agar bisa tahan 2-3 harian. 

7. Minuman Es Coklat

Coklat merupakan salah satu bahan yang banyak digemati oleh masyarakat luas, baik anak-anak, remaja maupun dewasa. Apalagi jika sudah diolah menjadi minuman yang menyegarkan tentu akan lebih menarik untuk menemani hari-hari anda. Cara membuatnya pun mudah. Anda tinggal blender bubuk coklat dan gula dengan air lalu ditambah es. Selesai.

Untuk satu kemasan isa dijual kisaran 5000 -10.000an dan Anda bisa memulai usaha minuman 500 ribuan ini tempat Anda. Bisa dipastikan akan mendapatkan untung berlipat ganda. Selamat mencoba!

Berikut ini juga tersedia sejumlah pilihan artikel, masih  berkaitan dengan usaha minuman, simak artikel lengkapnya di bawah ini. 

Baca juga:

1. Rekomendasi Bisnis Minuman

2. Contoh Proposal Usaha Minuman

3. Contoh Iklan Minuman

4. Contoh Kata-kata Promosi Minuman

Itulah informasi perihal sejumlah rekomendasi usaha minuman 500 ribuan. Semoga bisa menjadi inspirasi dan bermanfaat untuk Anda semua.

Penulis: Latifah


Related Posts