Ketahuilah Cara Membatalkan Paket J&T Mudah Dan Cepat Berikut Ini
Ketahuilah Cara Membatalkan Paket J&T Mudah dan Cepat
J&T Express merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pengiriman barang. Perusahaan ini telah berkembang sangat pesat, meskipun baru didirikan pada bulan Agustus tahun 2015 dan masih tergolong sangat muda, tetapi J&T Express sudah memiliki banyak kantor cabang dan juga agen bahkan menyebar hampir ke seluruh kota di Indonesia.
Pada hari libur seperti hari Sabtu dan Minggu, J&T Express tetap buka, kecuali di tanggal merah dan hari libur nasional J&T libur. Perusahaan ekspedisi ini menyediakan layanan penjemputan barang yang akan dikirim atau biasa disebut dengan istilah “pick up by kurir”. Dengan tersedianya layanan ini membuat pelanggan tidak perlu mengantarkan barangnya ke kantor cabang J&T.
Setelah melakukan serah terima paket di kantor cabang atau agen J&T Express, Anda akan memperoleh sebuah bukti pengiriman yang berupa nomor resi. Kemudian paket akan dikirimkan ke bagian shipping lalu akan menuju ke kota tujuan. Ada dua cara pengiriman pada J&T Express, yaitu melalui jalur darat dan melalui cargo udara dengan menggunakan pesawat terbang.
Pasti Anda pernah berpikir apakah paket yang telah dikirim melalui J&T Express bisa dibatalkan atau tidak? Lalu jika bisa dibatalkan, bagaimanakah cara membatalkan paket J&T ? Bagi Anda yang memiliki pertanyaan demikian, pada artikel ini akan membahasnya.
Apakah Paket Bisa Dibatalkan?
Jika paket Anda masih ada di kantor cabang J&T, maka bisa meminta petugas untuk melakukan pembatalan pengiriman paket Anda. Namun, jika paket Anda ternyata telah berada di proses pengiriman untuk meninggalkan kantor cabang tempat Anda tadi memasukkan paket, maka pembatalan paket mustahil untuk dilakukan.
Inilah Cara Membatalkan Paket J&T
Apabila pengirim salah menuliskan alamat tujuan, maka pembatalan pengiriman paket bisa dilakukan dengan cara menghubungi nomor kontak center milik J&T Express Pusat. Cara membatalkan paket J&T lainnya yakni sebagai berikut:
1. Datang ke kantor cabang
Langkah pertama yang tentu saja bisa dilakukan, juga sebagai bagian dari cara membatalkan paket J&T adalah yang satu ini. Sebagai seoarang pengirim kamu bisa datang ke kantor cabang tempat pengirim melakukan pengiriman. Kemudian barulah bisa lakukan sejumlah proses lainnya.
2. Tunjukkan bukti pengiriman
Setelah cara yang pertama kali telah berhasil dilakukan. Maka kemudian kamu harus menunjukkan bukti pengiriman serta nomor resinya, dan jangan lupa juga untuk menunjukkan kartu identitas diri seperti KTP.
3. Menunggu proses retur dilakukan
Terakhir, cara lainnya adalah yang satu ini. Nantinya bagian customer care J&T Express akan meneruskan informasi tadi ke pihak yang berkaitan, agar paket di retur atau dibatalkan pengirimannya.
Tetapi, perhatikanlah catatn penting yang satu ini. Jika paket yang dikirimkan sudah sampai ke alamat tujuan dan diterima, maka pihak J&T Express sudah tidak dapat meminta kembali paket tersebut untuk kemudian dikirim kembali ke pihak pengirim.
Untuk menghindari kejadian ini sebaiknya sebelum melakukan pengiriman tuliskan secara teliti dan lakukan pengecekan kembali apakah data pengiriman sudah sesuai atau belum. Jadi, paket barang atau dokumen apapun tidak bisa dilakukan pembatalan kecuali jika belum sampai ke alamat tujuan dan belum diterima.
Keunggulan yang Dimiliki J&T Express
1. Mampu menjangkau seluruh wilayah yang ada di Indonesia
Jika pada ekspedisi lainnya biasanya satu kecamatan hanya ditemui 1-2 konter dengan sistem franchise, sedangkan J&T lebih fokus pada satu konter saja untuk satu kecamatan. Sistem yang digunakan adalah sistem sentralisasi untuk pendistribusian dan penerimaan paket yang disebut dengan istilah Drop Point.
Dengan menggunakan sistem satu konter satu kurir membuat perusahaan ini mampu menjangkau seluruh wilayah di Indonesia tanpa ada perantara. Ini dimaksudkan karena mereka memiliki komitmen langsung untuk menyapa para pelanggannya.
2. Mempunyai sistem pelacakan secara real-time
Semua jasa pengiriman memiliki sistem pelacakan yang terintegrasi langsung ke data base. Namun yang membedakan J&T dengan jasa ekspedisi lainnya adalah pada J&T sistem pelacakan yang digunakan secara real time sehingga lebih detail dibandingkan sistem yang lainnya.
3. Tersedia di playstore, appstore, dan website
J&T menyediakan dua pilihan cara untuk mengakses platform milik mereka yaitu melalui J&T Express Apps yang terdapat pada smartphone dan juga via website resmi. Melalui apps dan web yang dimiliki ini kita tidak hanya bisa melakukan pelacakan saja, namun juga dapat mengecek informasi seputar ongkos kirim, info promosi, ataupun juga info konter J&T terdekat.
4. Mempunyai pelayanan hotline konsumen 24 jam
Apabila Anda ingin menanyakah hal-hal yang berkaitan dengan J&T atau ingin melakukan pengaduan namun waktu Anda terbatas sehingga tidak bisa mengunjungi konter terdekat, tenang saja karena Anda dapat menghubungi melalui call center J&T.
Dan informasi yang paling menggembirakan adalah Anda dapat menghubunginya setiap saat karena hotline tersebut beroperasi 1x24 jam setiap hari, baik hari libur ataupun tidak.
5. Memiliki harga reguler dengan pelayanan extra-reguler
Jika dibandingkan dengan ekspedisi lainnya, biaya pada J&T Express memang sedikit lebih mahal. Namun, untuk kecepatan pengirimannya jangan diragukan lagi. Berikut alur distribusi J&T:
- Setelah paket keluar dari kargo dan sampai ke daerah tujuan, paket akan dibawa ke gateway atau gudang penyimpanan untuk disortir.
- Lalu dikirim ke drop point
- Terakhir, paket langsung dikirimkan oleh kurir ke alamat tujuan
6. Proses klaimnya lebih cepat, maksimal 3 hari
Keunggulan yang terakhir yaitu, apabila pada keadaan yang tidak terduga tiba-tiba paket milik Anda hilang atau nyasar kemana saja. J&T Express akan memberikan klaim untuk barang itu.
Proses klaimnya juga cepat hanya membutuhkan waktu sekitar 1-3 hari saja. Namun, itu semua tergantung pada syarat dan ketentuan klaim mereka serta apakah pantas memperoleh klaim atau tidak.
Itulah informasi mengenai cara membatalkan paket J&T dan keunggulan yang dimiliki. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan Anda mengenai perusahaan ekspedisi J&T Express.
Penulis: Rachel
Editor: Tia