taupasar.com

we read, we create and we share it.

Inilah Cara dan Syarat Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring

Inilah Cara dan Syarat Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring

Bagi yang telah berhenti atau resign dari sebuah perusahaan, surat paklaring akan mnejadi sebuah surat yang akan sangat dibutuhkan. Karena memang memiliki berbagai macam fungsi yang bisa sangat memudahkan. Seperti salah satunya menjadi syarat untuk bisa mencairkan BPJS ketenagakerjaan.

cara mencairkan BPJS ketenagakerjaan

Tetapi sebelum itu, sudahkah kamu tahu apa yang dimaksud dengan surat paklaring tersebut.? sederhananya surat paklaring merupakan sebuah surat atau dokumen yang memang bisa menunjukkan pengalaman kerja dari seseorang pada sebuah perusahaan. Isi dari surat tersebut, berguna untuk bisa menjelaskan karier dimulai dari awal bekerja hingga akhir masa kerja.

Apa Saja yang Ada Dalam Surat Paklaring?

1. Adanya Kop Surat

Agaknya tidak hanya paklaring saja yang memiliki atau juga memuat kop surat didalamnya. Tetapi memang sejumlah surat lain juga sudah tentu memilikinya. Meagapa paklaring harus memiliki kop surat? Karena memang paklaring menjadi salah satu jenis surat resmi.

2. Bermuatkan Pernyataan 

Dalam surat tersebut, sudah barang tentu memiliki pernyataan yang bersifat positif, juga bisa menjelaskan alasan mengapa orang yang meminta surat paklaring tersebut keluar atau selesai bekerja pada perusahaan tersebut. Pernyataan tersebut, tentu akan sangat dibutuhkan karena memang itu salah satu tujuan dari dibuatnya surat paklaring itu.

3. Adanya Bukti Pengesahan

Sebagai sebuah surat resmi, paklaring juga harus disertakan dengan adanya bukti pengesahan. Hal tersebut agar bisa menunjukkan jika surat tersebut memang benar diterbitkan oleh perusahaan yang bersangkutan. Juga menjadi salah satau elemen yang tidka boleh tertinggal dalam surat paklaring itu.

4. Adanya Informasi Jabatan dan Ucapan Terimakasih

Tentu saja elemen lainnya yang terdapat dan termuat dalam surat tersebut adalah kedua hal ini. Adanya informasi mendasar memang harus bisa disertakan dalam sebuah surat paklaring tersebut. informasi mendasar itu meliputi apa saja? Seperti jabatan, nama, berapa lama waktu bekerjanya dan lain sebagainya. Juga tidak lupa juga mencantumkan ucapan terimakasih sebagai bagian elemennya.

Cara Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring

1. Melalui Online

Cara mencairkan BPJS ketenagakerjaan bisa kamu lakukan dnegan menempuh sistem online. Sudah tentu akan cukup berbeda jika dibandingkan dengan cara lainnya. Tetapi tidak perlu bingung dan juga bimbang, karena memang cara yang bisa kamu lakukan sangatlah mudah.

  • Mengakses Website

Pertama, kamu harus bisa masuk dan juga mengakses website resmi dari BPJS ketenagakerjaan tersebut. Barulah ketika kamu telah berhasil mengaksesnya, kamu bisa langsung lakukan sejumlah langkah mudah yang lainnya. Atau selain itu, kamu juga bisa mengunduh aplikasi resmi yang dimiliki oleh BPJS tersebut.

  • Mendapatkan Nomor Antrian

Setelah itu, hal selanjutnya yang memang harus dilakukan adalah mendapatkan nomor antrian. Itu menjadi mutlak untuk dilakukan. cara untuk bisa dapatkan nomor antrian tersebut, bisa kamu lakukan dan dapatkan dengan mengakses websitenya ataupun juga melalui aplikasinya.

  • Mengupload Berkas

Barulah setelah itu, kamu bisa langsung mengupload semua berkas yang dibutuhkan. Semua data yang dibutuhkan harus bisa dikirimkan secara benar dan juga valid. Barulah kemudian kamu bisa lakukan cara yang selanjutnya.

  • Menunggu Hasil Verifikasi

Ketika semua cara di atas telah dilakukan dengan baik dan benar. Kemudian kamu hanya perlu menunggu proses verifikasi data selesai. Hal tersebut nantinya akan dikirimkan oleh petugas. Kamu bisa dapatkan verifikasi melalui WhatsApp, email, SMS atau bahkan telepon. Ketika itu telah berhasil didapatkan, maka kamu akan mendapatkan pencairan dana yang telah ditentukan rekening penerimanya.

2. Melalui Kantor Resmi

Kamu juga bisa lakukan proses pencairan dana BPJS ketenagakerjaan kamu dengan datang langsung ke kantor resmi BPJS terdekat yang ada di kota kamu. Cara ini juga bisa kamu lakukan dengan mudah. Tetapi memang ada sejumlah hal yang mesti kamu lakukan, ketika bahkan tidak memiliki paklaring.

  • Menyiapkan Semua Berkas yang Dibutuhkan

Sebelum kamu datang dan juga lakukan proses pencairan dana BPJS ketenagakerjaan yang memang dibutuhkan. Sebelum kamu memutuskan untuk datang ke kantor tersebut, sejumlah berkas yang nanti kiranya akan sangat dibutuhkan, haruslah bisa kamu persiapkan terlebih dahulu. Agar nantinya proses pencairan bisa berjalan mudah dan juga cepat.

  • Datang ke Kantor

Tentu saja cara mencairkan BPJS ketenagakerjaan melalui kantor resmi yang selanjutnya harus kamu lakukan adalah yang satu ini. Setelah memastikan semua berkas dan juga data yang kiranya akan dibutuhkan, telah berhasil disiapkan. Maka barulah kamu bisa lakukan langkah yang satu ini. Datanglah ke kantor BPJS terdekat dan lakukan sejumlah prosedur yang harus dilakukan.

Syarat Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring

1. Membuat Surat Pernyataan

Ketika kamu tidak memiliki surat paklaring, yang diketahui bersama telah menjadi sebuah syarat yang wajib dimiliki ketika hendak cairkan dana tersebut. maka kamu bisa membuat surat pernyataan sebagai pengganti surat paklaring itu. Tetapi ada sejumlah kasus yang bisa saja dirasakan dan mengharuskan kamu membuat surat pernyataan itu di kantor BPJS.

Surat pernyataan ini hanya akan berlaku jika perusahaan tempat kamu bekerja sudah benar-benar tutup. Surat pernyataan itu nantinya akan berisikan sejumlah poin, seperti:

  • Keterangan berhenti dari perusahaan sebelumnya
  • Perusahaan memang tutup atau tak lagi beroperasi
  • Proses pengajuan dana menjadi proses yang pertama (sebelumnya tak pernah mengajukannya)
  • Foto copy id card atau kartu keterangan karyawan (jika dibutuhkan).

2. Adanya Kartu BPJS Asli

Untuk kemudian bisa mencairkan dana tersebut, kamu juga harus mengingat dan tetap mambawa syarat untuk mencairkannya yang satu ini. Kartu peserta BPJS yang kamu miliki, harus kamu bawa dan sertakan. Tentunya yang aslinya, karena memang nantinya akan sangat dibutuhkan.

3. Foto Copy Rekening

Selanjutnya, kamu juga harus bisa mempersiapkan foto copy rekening yang kamu miliki. Rekening tabungan tersebut haruslah atas nama diri kamu sendiri atau pribadi.

4. Membawa KTP Asli dan Foto Copy

Sebagai identitas diri, KTP baik asli dan juga foto copy tidak boleh kamu lupakan. Tetap bawa KTP asli yang kamu miliki. Lengkap dengan Foto copyannya. Karena memang nantinya akan sangat dibutuhkan.

5. Kartu Keluarga

Tidak hanya KTP dan sejumlah berkas di atas saja, yang kemudian tidak boleh kamu lupakan. Kartu keluarga juga harus bisa kamu miliki dan juga kamu bawa. Baik itu foto copyan dan juga asli harus bisa kamu persiapkan dan bawa ke kantor BPJS terdekat.

6. Menyiapkan NPWP

NPWP juga menjadi salah satu syarat lain yang memang harus bisa kamu persiapkan. Tetapi ada ketentuan lain yang akan mengharuskan kamu membawanya. Yakni ketika saldo atau dana yang hendak kamu tarik atau cairkan, lebih dari 50 juta, barulah kamu harus bisa menyertakan NPWP tersebut.

Baca juga:

1. Cara Membuat Tanda Tangan Digital

2. Cara Jualan di Shopee

3. Cara Menjadi Agen BRI Link

4. Cara Identifikasi Peluang Usaha

Itulah informasi perihal cara dan juga syarat lengkap mencairkan BPJS ketenagakerjaan tanpa paklaring, semoga bisa bermanfaat untuk kamu semua.

Penulis: Tia


Related Posts