taupasar.com

we read, we create and we share it.

12+ Ide Tiktok Islami, Dijamin Menarik dan Mengundang Banyak Viewers

12+ Ide Tiktok Islami, Dijamin Menarik dan Mengundang Banyak Viewers

Membuat konten tiktok yang unik dan menarik, akan menjadi tujuan para content creator. Karena dengan begitu akan terdapat banyak orang yang merasa tertarik untuk melihat video yang dibuatnya. Seperti yang diketahui bersama, jenis dan juga tipe konten untuk tiktok sangatlah beragam. Semua itu bisa disesuaikan dengan keinginan, ide dan juga situasi apa yang tengah hype.

pilihan ide tiktok islami

Dengan begitu kamu bisa memiliki video atau konten tiktok yang sangat menarik. Banyak sekali tema video yang bisa kamu pilih. Salah satunya ide tiktok islami. Karena ide konten tersebut memuat kata “islami” didalamnya. Maka sudah tentu video yang kamu buat haruslah bisa berkaitan dengan sejumlah hal dalam islam.

Bagi kamu yang merasa hendak membuat video ataupun tengah mencari ide untuk konten tiktok, selain unik tetapi juga menarik dan informatif. Kamu bisa menyimak sejumlah informasi yang akan diberikan di bawah ini. Tentunya perihal sejumlah pilihan ide konten tiktok yang berkaitan dengan islam atau islami.

Sejumlah Pilihan Ide Tiktok Islami

1. Ide Tiktok Tausiyah Singkat

Ide tiktok islami yang bisa kamu jadikan pilihan adalah yang satu ini. Kamu bisa menyampaikan sejumlah hal terkait ajaran islam atau mengingatkan untuk tetap menjalankan kewajiban, dengan membuat video yang singkat. Meskipun demikian, didalamnya masih harus terdapat poin kebaikan yang bisa kamu sampaikan agar sampai kepada semua orang yang menonton video kamu nantinya.

2. Ide Tiktok Tentang Cara Membaca Al-Quran

Kamu juga bisa membuat konten tiktok tentang cara membaca alquran dengan baik dan benar. Di dalam video yang kamu buat tersebut, bisa memuat perihal tajwid atau wakaf dan hal lain yang memang berkaitan dengan cara membaca Al-Quran yang baik dan benar. Kamu bisa membuat video berkelanjutan untuk bisa lebih detail dalam menyampaikannya.

3. Ide Tiktok Sambung Ayat

Masih ada pilihan ide tiktok islami yang bisa kamu pilih dan lakukan. Kamu bisa membuat konten Tiktok yang berkaitan dengan sambung ayat. Mulailah dengan sejumlah ayat tertentu. Kemudian lanjutkan ide konten Tiktok tersebut, dengan harapan akan ada banyak orang yang bisa menyambung ayat bersama dengan kamu. Bahkan tidak sedikit juga content creator Tiktok yang mengusung tema yang satu ini dalam video yang dibuatnya.

4. Ide Tiktok Rekomendasi HOOTD

Bagi kamu para kaum hawa yang menjadi content creator Tiktok. Kamu juga bisa membuat video yang bernuansakan islami, tetapi masih tetap memiliki unsur santai dan friendly didalamnya. Kamu bisa mencoba untuk kemudian memberikan rekomendasi perihal sejumlah pilihan hijab OOTD yang tentunya sesuai dengan syariat islam. 

5. Ide Tiktok Tentang Sejarah Perjuangan Islam

Selain sejumlah pilihan ide tiktok di atas tadi, kamu juga bisa memilih untuk menggunakan atau juga membuat video yang berkaitan dengan sejarah perjuangan islam. Tentu saja, kamu bisa menceritakan sejumlah perang contohnya yang memang tercatat sebagai bagian dari sejarah islam. Kamu bisa menceritakannya dengan gaya bercerita yang santai tetapi tetap informatif. 

6. Ide Tiktok Tentang Larangan Berpacaran

Dewasa ini, berpacaran seolah sudah menjadi hal yang biasa. Padahal dalam islam, pacaran sendiri menjadi salah satu hal yang sangat dilarang sudah tentu tidak boleh dilakukan. Bagi kamu yang menjadi seorang content creator dalam aplikasi tiktok, kamu bisa mengingatkan sesama umat muslim untuk tidak berpacaran. Maka konten tentang larangan berpacaran bisa kamu jadikan pilihan. 

7. Ide Tiktok Tentang Keutamaan Bersholawat

Selanjutnya masih ada pilihan ide tiktok islami yang bisa kamu jadikan pilihan. Seperti yang diketahui oleh kamu semua, jika memang sholawat sangat dianjurkan dalam islam. Maka kamu bisa membuat tiktok perihal keutamaan sholawat kepada nabi dalam konten tiktok yang kamu buat.

8. Ide Tiktok Sholawatan

Jika pilihan ide tiktok yang di atas tadi, akan membuat kamu membahas sejumlah keutamaan tentang bersholawat. Dalam pilihan ide tiktok yang satu ini, kamu selaku content creator bisa membuat konten yang didalamnya berisikan kamu bersholawat. Tentunya kamu juga bisa mengkreasikan videonya sesuai dengan apa yang kamu inginkan.

9. Ide Tiktok Tentang Indahnya Taaruf Dalam Islam

Dalam islam ada istilah taarufan, yang memang biasanya digunakan oleh insan yang hendak melangsungkan proses perkenalan dengan lawan jenisnya. Biasanya proses tersebut menjadi bagian dari sejumlah rangkaian sebelum resmi menjadi pasangan suami istri. 

10. Ide Tiktok Tentang Tutorial Hijab

Tutorial hijab menjadi salah satu pilihan bagi kamu yang ingin membuat konten tiktok yang berunsurkan islam. Hijab menjadi sebuah keharusan bagi semua wanita muslim yang ada di dunia ini. Maka kamu bisa memanfaatkan hal tersebut untuk kemudian saling mengingatkan wanita muslim lainnya, untuk kemudian bisa menggunakan hijab. Tentunya di kreasikan tutorial hijab.

11. Ide Tiktok Tentang Keutamaan Bulan Ramadhan

Masih ada ide lainnya, kamu bisa menjelaskan secara singkat dan juga sederhana tentunya perihal sejumlah keutamaan dari bulan suci Ramadhan. Hal tersebut bisa kamu kemas sesederhana mungkin, tetapi tidak menghilangkan unsur penting yang harus terkandung didalamnya.

12. Ide Tiktok Tentang Bahaya Meninggalkan Sholat 5 Waktu

Kamu juga bisa menggunakan ide tiktok yang satu ini. Pilihan ide tiktok perihal mengingatkan orang lain tentang bahaya meninggalkan sholat 5 waktu bisa kamu jadikan pilihan. Kamu bisa menjelaskan dipadupadankan dengan sejumlah kreasi unik yang bisa kamu dan juga kamu tambahkan dalam video yang kamu upload kedalam aplikasi tiktok tersebut.

13. Ide Tiktok Tentang Keutamaan Berpuasa

Keutamaan berpuasa juga bisa kamu jadikan pilihan menarik sebagai ide untuk konten tiktok yang kamu miliki. Puasa di bulan Ramadhan akan menjadi kewajiban bagi semua umat muslim yang ada di dunia. Lebih dari itu, kamu juga bisa menjelaskan perihal keutamaan dalam melakukan puasa sunnah.

Manfaat Membuat Konten Tiktok Islami

1. Bisa Menjadi Cara Berdakwah

Berdakwah akan bisa dilakukan meskipun dikemas secara ringan dan singkat oleh kamu semua yang menjadi konten creator dalam aplikasi tiktok tersebut, meskipun demikian, tentu saja hal tersebut akan tetap menjadi catatan bagi amal dan juga perbuatan baik yang telah kamu lakukan.

2. Bisa Saling Mengingatkan Sesama Muslim

Lebih lanjut lagi, kamu juga bisa mengingatkan muslim lainnya. Tentunya dari sejumlah konten yang telah kamu buat. Meskipun terkesan cukup sederhana, kamu tidak akan pernah tahu jika bisa saja orang yang menonton video kamu bisa merasa cukup diingatkan oleh video yang kamu buat tersebut. Jadi jangan merasa lelah untuk terus menyebarkan kebaikan kepada semua.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menyimak sejumlah informasi berikut ini, tentunya masih berkaitan dengan tiktok.

Baca juga:

1. Ide Tiktok Bulan Ramadhan

2. Cara Menambah Followers Tiktok

3. Ide Konten Tiktok Untuk Bisnis

4. Hastag Tiktok Biar Masuk FYP

Informasi di atas tadi, tentu saja menjadi informasi utama yang bisa diberikan kepada kamu. Perihal sejumlah pilihan ide tiktok islami yang bisa kamu buat dan kemudian kamu sebarkan dalam aplikasi tersebut. Semoga bisa bermanfaat untuk kamu semua ya, selamat mencoba.

Related Posts