taupasar.com

we read, we create and we share it.

7 Rekomendasi Tempat Jual Beli Drum Bekas Terdekat Tangerang

7 Rekomendasi Tempat Jual Beli Drum Bekas Terdekat Tangerang

Drum merupakan salah satu alat untuk mengemas yang sangat aman, utamanya untuk bahan kimia dan bahan cair lainnya. Sehingga penggunaan drum ini cukup tinggi dalam dunia industri skala besar maupun kecil. Membuat banyak tempat usaha jual beli drum bekas terdekat menjadi berkembang pesat.
Jual Beli Drum Bekas
Demikian juga dengan drum bekas di Tangerang yang cukup melimpah akibat banyaknya pabrik di kota ini. Sehingga tidak sulit menemukannya saat membutuhkan drum bekas untuk berbagai kebutuhan pekerjaan.

Macam-Macam Pemanfaatan Drum Plastik Bekas

Salah satu bahan yang digunakan untuk membuat drum adalah plastik, selain ada juga dari besi dan serat kain. Bahannya yang ringan dan awet serta tahan terhadap cairan membuat drum plastik lebih disukai oleh para pengguna.

Berbagai macam pemanfaatan drum plastik bekas yang dapat Anda ikuti adalah sebagai berikut:
Membuat Perahu Drum plastik dapat digunakan untuk membuat perahu yang biayanya cukup murah dan terjangkau. Dapat menjadi solusi disaat kayu yang menjadi bahan baku utama perahu harganya semakin mahal akibat menipisnya stock.

1. Budidaya Lele

Selanjutnya pemanfaatan drum bekas dari plastik adalah untuk membuat wadah portable yang sangat praktis. Dapat digunakan untuk proses pembesaran ikan lele dari bibit lele sampai menjadi lele dewasa untuk dikonsumsi.

2. Budidaya Belut

Selain beternak lele, drum bekas dari plastik juga dapat digunakan untuk beternak belut yang juga sangat praktis.  Prosesnya tidak jauh berbeda dengan penggunaan untuk beternak lele hanya jenis hewan peliharaannya saja yang berbeda.

3. Keramba Terapung

Manfaat lain dari drum plastik bekas adalah untuk membuat keramba terapung yang aman dan cukup awet. Dapat digunakan di danau, waduk, sungai maupun laut dengan mudah dan biaya yang tidak terlalu mahal dibandingkan dengan bahan yang lainnya.

4. Bak Penampungan Air

Bak penampungan air juga merupakan pemanfaatan yang lazim menggunakan drum bekas dari plastik. Namun sebaiknya memilih drum yang bukan kemasan bahan kimia agar tidak beracun karena hendak digunakan untuk mandi ataupun konsumsi.

Demikianlah pemanfaatan dari drum bekas plastik yang sangat efektif untuk membantu kehidupan sehari-hari. Dari beberapa ide diatas maka Anda dapat memilih yang paling cocok untuk kebutuhan dan segera mendapatkannya di tempat jual beli drum bekas terdekat di Tangerang.

7 Rekomendasi Tempat Jual Beli Drum Bekas Terdekat Di Tangerang

Mengingat banyaknya tempat yang menjual drum bekas di daerah tangerang, tidak ada salahnya kalau Anda mencoba menggunakannya sebagai peluang usaha. Bukan tidak mungkin Anda akan meraih kesuksesan dengan usaha tersebut.

Kalau Anda tinggal di kawasan Tangerang tentu tidak akan kesulitan saat mendapatkan drum bekas yang diinginkan. Karena di daerah Tangerang banyak sekali tempat yang menampung drum bekas dengan berbagai jenis bahan untuk dijual kembali. Beberapa tempat yang dapat Anda kunjungi tersebut adalah sebagai berikut:

1. Sumber Barokah

Jika anda tinggal di kawasan Jatiuwung, salah satu tempat yang paling recomended untuk dikunjungi adalah Sumber Barokah. Tempat ini menawarkan banyak jenis drum bekas dengan berbagai bahan yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Toko ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan tutup pukul 17.00, cukup leluasa bagi Anda yang sibuk di pagi harinya bisa berkunjung sepulang kerja. Lokasi tempat usaha ini adalah di RT.003/RW.003, Alam Jaya, Kec. Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten.

Anda juga dapat menghubunginya terlebih dahulu melalui nomor telepon di 0812-9371-9372 untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Sayangnya Sumber Barokah yang terkenal luas ini tutup pada hari Minggu, sehingga Anda harus datang pada saat hari kerja.

2. Aneka Drum

Masih ada lagi tempat jual beli drum bekas terdekat di Tangerang yang recommended untuk Anda kunjungi. Berlokasi di jalan Raden Fatah No.66, RT.002/RW.010, Parung Serab, Kec. Ciledug, Kota Tangerang, Banten. Menawarkan berbagai macam drum bekas berkualitas dan harga yang terjangkau.

Tempat ini buka setiap hari, dari senin sampai minggu mulai jam 06.00 sampai dengan tutup pada jam 22.00. Anda juga dapat menghubungi terlebih dahulu pada nomor teleponnya di  0897-9387-481 untuk menanyakan ketersediaan barang.

Tempat ini tidak hanya menjual dan membeli drum bekas saja, namun juga beraneka tong, ember, keranjang jerigen dan lain sebagainya. Banyak pelanggan yang menyukainya karena selain barangnya lengkap, pelayanannya juga sangat ramah.

3. Toko Asia

Di kawasan Cengkareng juga terdapat Toko Asia yang cukup dekat dengan Tangerang. Toko ini sangat recomended untuk yang tidak ingin terburu-buru karena buka selama 24 jam lamanya. Beralamat lengkap di RT.7/RW.8, Cengkareng Barat., Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat.

Anda juga dapat menghubungi no telepon: 0812-8499-9725 agar mendapatkan informasi mengenai barang yang Anda butuhkan.

4. UD Nusa Jaya Makmur

Tempat jual beli drum bekas selanjutnya yang menjadi favorit masyarakat jatiuwung Tangerang adalah UD Nusa Jaya Makmur.  Beralamat lengkap di jalan kasir 1 RT 003 RW 003. Kel. Pasir jaya Kec. Jatiuwung, kota, Kota Tangerang.

Tempat ini mulai buka pada hari senin mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 20.00. Anda juga dapat bertanya terlebih dahulu melalui nomor teleponnya di 0813-1535-4287

5. PD. Bina Mandiri

Tempat selanjutnya yang tidak kalah menarik untuk dikulik koleksi drum bekasnya di sekitar Jatiuwung Tangerang adalah PT Bina Mandiri. Tempat usaha ini sering menjadi tujuan masyarakat Tangerang yang membutuhkan berbagai macam barang bekas.

Anda dapat mengunjunginya langsung di RT.003/RW.003, Alam Jaya, Kec. Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten. Anda tidak perlu terburu-buru datang karena tempat ini buka mulai dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 17.00.

Anda juga dapat mengkonfirmasi ketersediaan barang atau informasi yang Anda butuhkan melalui nomor telepon 0812-9341-0203. Pelayanannya cukup ramah dan informatif sehingga banyak pelanggan yang kembali saat membutuhkannya.

6. Berkah Cipta Mandiri

Berkah Cipta Mandiri juga merupakan tempat jual beli drum bekas terdekat di Tangerang yang melayani area tangerang. Beralamat lengkap di jalan Moh. Toha No.243 KM 3 NO, Periuk, Kec. Periuk, Kota Tangerang.

Tempat ini buka mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00 setiap senin sampai dengan sabtu dan tutup pada hari Minggu. Pelanggan dapat menghubungi tempat ini untuk memastikan buka atau tidaknya dengan menghubungi nomor telepon 0895-1314-8232.

7. UD Mulia Mandiri

Di jatiuwung tidak hanya ada satu tempat jual beli drum bekas terdekat, UD Mulia Mandiri juga layak untuk dikunjungi. Tempat ini berlokasi di kampung Jati, RT.01/RW.03, Jatiuwung, Kec. Cibodas, Kota Tangerang, Banten.

Melayani kawasan jatiuwung setiap hari senin sampai dengan sabtu dan tutup pada hari Minggu. Mulai buka pada pukul 07.30 dan tutup pada pukul 17.00.  Anda dapat menghubungi tempat in melalui nomor telepon di 0858-8404-9304.

Dapatkan informasi lainnya di bawah ini.

Baca juga:





Demikianlah beberapa tempat yang cocok bagi Anda yang tinggal di daerah Tangerang dan sekitarnya. Memilih tempat yang dipercaya dan dikunjungi masyarakat akan menghindarkan Anda dari berbagai macam kerugian seperti penipuan.
Related Posts