taupasar.com

we read, we create and we share it.

Ide Bisnis Jajanan SD dan Sejumlah Keuntungan Menjualnya

Ide Bisnis Jajanan SD dan Sejumlah Keuntungan Menjualnya

jajanan anak SD biasanya sangat menarik dan memiliki rasa yang lezat meski dijual dengan harga yang terjangkau. Karena hal tersebutlah Anda bisa berpeluang meraup pundi-pundi rupiah dengan memanfaatkan ide bisnis jananan SD. Dengan ide bisnis yang satu ini, dijamin anti ribet, Anda juga bisa membuatnya dengan mudah dan dengan resep yang termasuk cukup sederhana.
Ide Bisnis
Maka sangat masuk akal memang jika kemudian banyak orang yang tertarik menjualnya. Jika Anda tengah mencari sejumlah ide bisnis jajanan yang bisa dijual dengan sasaran anak SD sebagai target utamanya, informasi selengkapnya bisa Anda simak berikut ini. Namun, sebelum masuk ke inti informasinya Anda bisa menyimak sejumlah keuntungan menggeluti bisnis ini terlebih dahulu.

Keuntungan Berbisnis Jajanan Anak SD

1. Tidak Memerlukan Modal yang Besar

Satu dari sekian banyak keuntungan yang bisa dirasakan jika Anda memilih menekuni ide bisnis jajanan SD adalah yang satu ini. Dari mana keuntungan ini berasal? Tentu saja akibar dari jajanan SD yang biasanya tidak membutuhkan banyak alat dan bahan dalam proses pembuatannya. Oleh karena itulah modal yang harus dikeluarkan juga tidak akan besar.

Maka dengan demikian, Anda bisa mengirit modal dan membuat uangnya bisadigunakan atau disimpan untuk keperluan yang lainnya. Keuntungan yang satu ini juga berhasil menjadi bahan pertimbangan banyak orang yang memilih menjual jajanan anak SD.

2. Keuntunagn Bisa Didapatkan Setiap Hari Sekolah

Keuntungan lainnya adalah yang satu ini, karena Anda akan menjual jajanan anak SD maka tentu saja waktu berjualannya pun akan disesuaikan dengan waktu masuk sekolah. Oleh karena itulah, keuntungan dari hasil berjualannya bisa dirasakan disetiap hari selama masih dalam waktu sekolah. 

Bahkan meski sekolah yang Anda pilih sudah libur karena weekend, Anda bisa tetap menjualnya dengan cara berkeliling atau mangkal di suatu tempat tertentu.

3. Sederhana dan Mudah Dibuat

Keuntungan menjual ide bisnis jajanan SD selanjutnya adalah dating dari segi pembuatannya. Jajanan SD biasanya menjadi makanan yang mudah dan juga sederhana untuk dibuat. Dengan begitu, Anda bisa membuatnya tanpa harus diribetkan dengan prosesnya. Bahkan jika Anda sama sekali belum pernah membuatnya, mempelajarinya juga menjadi hal yang sederhana dan mudah dilakukan. 

4. Selalu Diminati Banyak Orang

Tahukah Anda jika jajanan SD cukup populer baik dikalangan para siswanya sendiri maupun juga dikalangan orang dewasa? Pasalnya banyak yang terkadang memilih dan mencari janana SD karena cita rasanya yang khas. Tidak hanya itu, harga yang dibandrol di setiap jajanannya juga tergolong murah jadi tak heran banyak orang yang memburunya.

5. Tidak Sulit Mencari Konsumen

Karena jajanan anak SD sudah sangat populer dan memiliki banyak penggemar, maka keuntungan lain yag bisa didapatkan adalah kemudahan dalam mencari dan mendapatkan konsumen. Anda tidak harus bersusah payah mencari konsumen untuk membelinya, karena jajanan SD sudah memiliki pasarnya sendiri dan sudah cukup terkenal.

Maka setelah mengetahui sejumlah keuntungannya, Anda juga harus mengetahui kiranya apa saja ide bisnis jajanan SD yang bisa dijadikan pilihan yang tepat untuk memulai usaha dan meraup banyak cuan, informasiny berikut ini.

Ide Bisnis Jajanan SD

1. Jajanan SD Telur Gulung

Menjadi cukup ikonik, telur gulung menjadi pilihan jajanan SD yang wajib Anda coba untuk jual. Meski sangat identik dengan anak SD, tetapi tak sedikit jua orang dewasa yang jatuh hati dan tetap setia mencarinya. Rasanya yang gurih dan lezat menjadi dua hal yang cukup membuat banyak orang ketagihan.

Untuk menjualnya juga sederhana, Anda tidak akan membutuhkan banyak alat dan bahan. Bahkan bahan utama untuk membuat jajanan ini hanyalah telur yang sudah dikocok dan dicampurkan dengan bumbu penyedap. Barulah setelah itu, Anda bisa mengabil sekitar dua atau tiga sendok adonan dan goreng ke atas minyak panas, tidak perlu menunggu laam Anda sudah bisa Menggulungnya.

2. Jajanan SD Cilok

Tidak kalah eksis dengan telur gulung, cilok juga menjadi salah satu ide bisnis jajanan SD yang sudah populer dan digemari banyak sekali orang. Panganan sederhana berbahandasarkan tepung tapioka ini memang snagat lezar untuk dikonsumsi. 

Bahkan harganya yang cenderung murah menjadi salah satu daya tariknya. Meski demikian, karena terbuat dari tepung tapioka, memakannya bisa membuat Anda merasa cukup kenyang. Terlebih jika membelinya dengan porsi yang lumayan banyak.

Jika tertarik menjadi cilok, Anda bisa menentukan pemilihan bumbu dan juga kreasi dari ciloknya itu sendiri. Contohnya saja Anda bisa membuat cilok dengan atau tanpa isian. Jika memilih dengan isian, perhatikan apa saja yang akan digunakan untuk isiannya.

3. Jajanan SD Midi Lidi

Mie lidi yang cukup khas ini juga bisa memberikan keuntungan yang besar kepada Anda jika menjualnya. Salah satu janan SD ini memang tidak semengenyangkan cilok, tetapi rasanya yang gurih terlebih bentuknya yang sangat tipis dan panjang layaknya lidi, membuatnya unik untuk dikonsumsi.

4. Jajanan SD Batagor

Masih menjadi bagian dari sejumlah ide bisnis jajanan SD yang tentunya menarik dan menguntungkan untuk dijual, batagor juga bisa memberikan cuan yang cukup bagi yang menekuninya. Terlebih batagor ini memang sangat lezat dan menawarkan rasa yang terbilang akan susah ditemukan pada panganan yang lainnya.

Meski demikian, proses pembuatannya tetap tidak serumit makanan lainnya. Karena fokusnya adalah jajanan anak SD maka Anda bisa menjualnya dnegan harga yang disesuaikan dengan uang jajan anak SD. Tetapi jika waktu sekolah libur, maka menjualnya secara keliling ke tempat lain bisa memberikan keuntungan tambahan.

5. Jajanan SD Bilur

Bilur atau bihun telur juga bisa menjadi pilihan yang sangat menguntungkan. Pasalnya bilur memang menawarkan jajanan yang mudah dibuat tetapi bisa memberikan kesempatan bagi penjualnya untuk untung besar. Cara membuatnya tidak jauh berbeda layaknya telur gulung. Hanya saja yang membedakannya adalah jika dalam telur gulung pure 100% yang Anda goreng dan gulung. 

Namun dalam jajanan Bilur ini Anda akan membutuhkan bihun yang telah ditempelkan pada tusuk satenya terlebih dahulu. Barulah kemudian Anda bisa menuangkan adonan telur secukupnya dan mulai menggulung menggunakan tusuk sate yang telah diberi bihun sebelumnya. 

6. Jajanan SD Pop Ice dan Minuman Serbuk Lainnya

Jika sejumlah pilihan ide bisnis jajanan SD di atas tadi memberikan referensi kepada Anda perihal sejumlah makanan yang biasanya banyak diburu anak-anak SD. Maka kali ini Anda diberikan pilihan untuk menjual pop ice atau sejumlah minuman serbuk lainnya. 

Tentu saja ide bisnis yang satu ini juga bisa memberikan keuntunagn yang besar. Karena jika dihitung Anda hanya akan membutuhkan sedikit bahan, pun proses membuatnya juga sangat mudah.

Simak juga informasi menarik lainnya berikut ini.

Baca juga:





Maka itulah sejumlah pilihan atau ide bisnis jajanan SD dan sejumlah keuntungannya. 
Related Posts