taupasar.com

we read, we create and we share it.

Toko Peralatan Bonsai Terdekat di Medan Komplit

Toko Peralatan Bonsai Terdekat di Medan Komplit

Bonsai dapat memberikan kesan estetik dalam rumah. Pohon ini juga bermanfaat bagi kesehatan dan psikologi. Supaya bonsai terlihat indah, ada beberapa peralatan yang wajib Anda miliki. Bagi orang Medan dapat mengunjungi toko peralatan bonsai terdekat di Medan.
Toko Peralatan Bonsai Terdekat
Peralatan bonsai merupakan hal penting yang harus dimiliki pembonsai. Tanpa adanya bahan dan alat memadai ini, hasil bonsai tidak akan maksimal. Alat apa saja yang Anda butuhkan? Inilah ulasannya.

Peralatan yang Dibutuhkan Agar Pohon Bonsai Indah

Berikut ini beberapa peralatan membuat pohon bonsai:

1. Kawat 

Kawat merupakan alat penting dalam proses pembentukan bonsai. Cara penggunaannya dengan meliukkan kawat pada pohon. Alat ini mengikat lebih kuat daripada tali. Oleh sebab itu, bentuk pohon yang Anda inginkan akan maksimal. 

Namun, jangan terlalu keras melilitkan kawatnya, karena dapat membuat pohon tidak berkembang dengan semestinya.

2. Tang Kawat

Karena Anda membutuhkan kawat untuk membuat pohon bonsai, maka tang berfungsi sebagai alat potong kawat. Jangan pernah menggunakan gunting biasa supaya tidak merusak pohon.

3. Gunting Ranting

Manfaat gunting ranting yaitu untuk memotong cabang pohon bonsai. Alat ini juga bisa memotong daun, dan memangkas bagian yang kurang enak dilihat. Perhatikan ketika menggunting bagian pohon. Jangan kasar, lakukan dengan hati-hati agar bonsai tidak kering dan mati.

4. Pisau

Pisau khusus yang dapat Anda beli di toko peralatan bonsai terdekat di Medan biasanya berukuran kecil dan ramping. Bagian ujung pisau yang lancip berguna untuk merapikan akar pohon yang terlihat atau sisa tangkai daun yang masih melekat.

Selain itu, pisau bonsai juga dapat digunakan untuk membentuk dan mengupas kulit pohon saat proses pencangkokan.

5. Pemahat 

Pemahat digunakan supaya bonsai memiliki bentuk. Alat satu ini berguna untuk mengukir atau memahat bagian batang utama pohon. Rasa seni tinggi saat proses pemahatan akan  menghasilkan pohon dengan pola unik memuaskan.

6. Kuas

Peralatan lain yang tidak boleh Anda lewatkan yaitu kuas. Tujuannya untuk membersihkan bagian pohon yang kotor. Walaupun dapat menggunakan lap atau alat lain untuk membersihkan pohon. Alangkah lebih bersih jika menggunakan kuas pembersih bonsai.

7. Gergaji Pohon Bonsai

Gergaji khusus bonsai berbentuk lancip di bagian ujung, tipis dan melengkung. Ukuran gergaji bisa bermacam-macam sesuai ukuran pohon bonsai yang dimiliki.

Jika Anda memiliki bonsai berukuran besar, pilih gergaji yang besar. Jenis gergaji serut biasanya untuk pohon berukuran sedang. Alat ini sangat tajam, bisa memotong atau membelah pohon bonsai berukuran besar.

8. Tas Peralatan

Supaya alat-alat yang sudah Anda beli di atas tidak hilang, simpan di tas khusus. Maka alat tidak tercecer dimana saja dan tidak sulit jika sewaktu-waktu Anda butuhkan.

Jika ingin lebih hemat, Anda dapat membuat tas penyimpanan sendiri menggunakan papan atau bahan lain yang sesuai untuk penyimpanan peralatan.

9. Meja Putar

Jika memiliki dana berlebih, Anda dapat menggunakan meja putar. Manfaat alat ini mengurangi kesalahan ketika menggunting atau membersihkan pohon bonsai.

Toko Peralatan Bonsai Terdekat di Medan

Berikut ini adalah beberapa toko peralatan bonsai di Medan terdekat yang dapat Anda kunjungi:

1. Toko Sanggar Bonsai Cipta Alam Indah

Toko ini beralamat di Jalan Merak No. 15 Sei Sikambing B Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara 20122. 

Sanggar Bonsai Cipta Alam Indah buka setiap hari mulai dari pukul 9 pagi s/d pukul 5 sore, kecuali hari Sabtu buka 24 jam. Jam operasional toko bisa mempermudah Anda menemukan peralatan bonsai yang diinginkan.

Sebelum datang ke lokasi, Anda juga bisa menghubungi dulu nomor kontak mereka di 081361 659691. Pastikan alat yang Anda butuhkan tersedia.

2. Akai Bonsai

Toko peralatan bonsai terdekat di Medan selanjutnya yaitu Akai Bonsai. Ini beralamat di Jalan Pasundan No 115 Sei Putih II Kecamatan Medan Petisah Kota Medan Sumatera Utara 20114.

Jika ingin datang ketahui dulu jam operasional tokonya. Jam buka toko Akai Bonsai setiap hari mulai dari pukul 8 pagi s/d pukul 6 sore. Nomor kontak yang dapat Anda hubungi yaitu 081361101585.

3. Galery Bonsai Reza Kober

Jika Anda berada di sekitar lokasi Jalan Marelan Saga Medan. Anda dapat mengunjungi toko ini. Beralamat lengkap di Marelan Saga Terjun kecamatan Medan Marelan kota Medan Sumatera Utara 2055, Galery Bonsai Reza Kober juga telah memiliki bintang 5 dari segi google reviews.

Toko buka 24 jam, kecuali hari Rabu dan Jumat toko tutup. Sedangkan, nomor kontak Galery Bonsai Reza Kober 081260007900.

4. Bonsai Serut Medan Sumber Abadi

Toko peralatan bonsai satu lagi di kota Medan yaitu Bonsai Serut Medan Sumber Abadi. Lokasi tokonya di jalan Tg Morawa Gg Madirsan Limau Manis Kecamatan Tj Morasa Kabupaten Delicatessen Sumatera Utara 20362.

Buka setiap hari mulai dari pukul 7 pagi s/d pukul 8 malam. Anda dapat belanja keperluan peralatan pohon bonsai lebih leluasa. Sedangkan, nomor kontak toko yaitu 081263764278.

Anda juga bisa mendapatkan informasi menarik lainnya yang telah disediakan berikut ini.
Baca juga:





Itulah rekomendasi toko peralatan bonsai terdekat di Medan dan beberapa alat yang Anda butuhkan untuk membuat pohon bonsai yang indah.

Penulis: Erisa
Related Posts