taupasar.com

we read, we create and we share it.

Inilah Cara Mencari Investor Bisnis Online Untuk Pemula

Inilah Cara Mencari Investor Bisnis Online Untuk Pemula

Bisnis online merupakan alat marketing dan komunikasi paling kuat yang dibutuhkan banyak orang saat ini. Jika Anda memiliki ide bisnis kreatif namun keterbatasan dana, Anda bisa mencari seorang investor. Sayangnya, mendapatkan investor tidaklah mudah, ada beberapa cara mencari investor bisnis online yang dapat Anda lakukan. 
Cara Mencari Investor Bisnis
Tidak hanya ide dan konsep bagus yang dapat membuat bisnis berjalan lancar. Nyatanya, banyak bisnis yang berhenti karena keterbatasan modal. Sebetulnya, banyak cara yang dapat ditempuh agar usaha terus berjalan, salah satunya mendapatkan suntikan dana dari investor. Lalu, bagaimana cara mencari investor bisnis online tersebut?

Cara Mencari Investor Bisnis Online 

Selain mengumpulkan modal sendiri untuk memulai bisnis, biasanya pengusaha baru juga mencari investor. Walaupun tidak mudah, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan seorang pengusaha agar bisnis yang tergolong baru tersebut bisa mendapatkan dana investasi. Berikut ulasannya:

1. Mulai dari Orang Terdekat

Modal sama seperti mendapatkan kepercayaan. Hal tersebut akan lebih mudah apabila didapatkan dari orang yang sudah mengenal Anda, seperti keluarga atau teman dekat. Ini bisa menjadi cara mendapatkan investor bisnis online yang akan Anda jalankan.

Walaupun pengajuan dana kepada orang terdekat, namun bersikaplah profesional seolah-olah sedang berhadapan dengan investor lain. Anda juga dapat membuat pilihan, apakah mereka akan meminjamkan modal atau ikut berinvestasi.

2. Menggunakan Platform Fintech

Cara mencari investor bisnis online selanjutnya yaitu menggunakan platform fintech merupakan mediator antara pengusaha yang membutuhkan modal dengan pemilik modal. Perusahaan fintech ini menyediakan pinjaman bagi para pengusaha UMKM. Proses pengajuannya pun tidak sulit, Anda bisa mengajukan beragam nominal modal. 

Platform fintech dapat mempermudah pengusaha kecil yang tidak memiliki akses permodalan ke bank. Beberapa jenis platform fintech yang ada di Indonesia yaitu P2P Lending, Digital Payment System, E-aggregator, Microfinancing, dan Crowdfunding.

3. Menyiapkan Proposal Bisnis Menarik

Untuk mendapatkan investor dari orang terdekat, perusahaan atau pemerintah, Anda harus menyiapkan proposal bisnis menarik terlebih dahulu. Tujuannya, supaya mereka yakin dengan konsep bisnis yang akan Anda jalankan. 

Cara penyampaian konsep yang bagus dapat memperbesar peluang mendapatkan dana investasi. Selain itu, Anda juga dapat membuat proposal bisnis untuk kompetisi atau pameran. Ini termasuk cara instan mencari investor. Tidak jarang modal menjadi hadiah dalam kompetisi tersebut.

4. Menjelaskan Resiko dalam Bisnis

Baik bisnis kecil atau besar memiliki resiko masing-masing. Resiko tersebut perlu disampaikan. Bagi investor yang sudah lama terjun di dunia bisnis tentu paham betul akan adanya resiko tersebut. Oleh sebab itu, jangan sekali-kali menyembunyikannya.

Penyampaian resiko yang gamblang akan membuat para investor lebih respect kepada Anda. Bahkan, bukan tidak mungkin Anda akan mendapatkan solusi hingga dapat meminimalisirnya. 

5. Memperluas Networking Bisnis

Biasanya, para investor akan menerima penawaran dari perusahaan yang mereka anggap sudah familiar atau direkomendasikan oleh partner bisnis yang mereka percaya. Oleh sebab itu, cobalah memperluas networking bisnis.

Anda dapat mulai dari lingkungan terdekat, pekerjaan, teman sekolah, atau ketika menghadiri event bertema bisnis yang diselenggarakan di lingkungan Anda. Apabila sudah memiliki target investor, cari tahu apakah ada kenalan yang dapat menghubungkan kepada investor tersebut.

Anda juga bisa menyimak informasi menarik lainnya pada sejumlah artikel berikut ini.

Baca juga:





Jika tidak ada kenalan, masih ada cara mencari investor bisnis online lain yang dapat Anda lakukan, seperti mengikuti kompetisi atau pameran bisnis. Cara ini akan lebih mudah bagi Anda bertemu langsung dengan calon investor.

Penulis: Erisa
Related Posts