taupasar.com

we read, we create and we share it.

8+ Situs Belanja Sayur Online Bandung Aman dan Terpercaya

Rekomendasi Tempat Beli Sayur Online di Bandung Paling Aman dan Mudah

Di masa sekarang ini, berdiam di rumah merupakan salah satu hal yang mesti di lakukan untuk keamanan dan kesehatan diri sendiri. Meskipun begitu, belanja kebutuhan makanan setiap hari masih bisa dilakukan dengan mudah secara online dan harga terjangkau.  Jika Anda berdomisili di kota Bandung, ada beberapa tempat beli sayur online di Bandung yang bisa Anda gunakan, yaitu sebagai berikut.

sayur online bandung

8 Tempat Beli Sayur Online Di Bandung Dengan Harga Terjangkau

Ada banyak sekali tempat untuk berbelanja sayur secara online, khususnya di kota Bandung. Namun, di bawah ini ada 8 tempat paling rekomendasi yang bisa Anda gunakan. Selain murah dan terjangkau, sayuran di sediakan masih fresh serta memiliki kualitas yang tinggi.

1. BeliBu Fresh Mart

BeliBu Fresh Mart menyediakan sayuran dan buah-buahan segar hingga Produk Organik yang bisa Anda order dengan mudah secara online. Toko ini memiliki tempat offline yang terletak di Jalan Reog dan Jalan Cigadung Raya. 

Selain menyediakan sayuran dan buah-buahan, BeliBu Fresh Mart juga menyediakan aneka makanan lain seperti, tahu, telur, tempe, makanan beku (froozen food) dan lauk pauk lainnya. Lalu, ada juga minuman sehat dan bumbu dapur, hingga skincare alami yang dapat Anda pilih dengan mudah.

Untuk proses pemesanan, Anda tinggal mengirim daftar belanjaan yang sudah ditentukan ke nomor Whatsapp BeliBu Fresh Mart. Pengiriman akan dilakukan sesuai dengan jadwal kerja melalui GoSend atau GrabExpress.

2. Kotaksayur

Beli sayur online di Bandung bisa dilakukan melalui akun Instagram Kotaksayur atau nomor Whatsapp yang sudah diberikan. Menurut beragam testimoni, belanja disini sangat menguntungkan, karena pembeli akan mendapatkan sayuran segar dari hasil kebun sendiri.

Untuk pemesanan, Anda bisa mengikuti masa preorder yang biasa dilakukan setiap hari Senin, Rabu dan Jumat. Pemesanan belanjaan akan dilakukan melalui form yang sudah ditentukan dan dikirimkan melalui jasa kurir atau diambil ke deposit box terdekat.

Pastinya, sayuran yang tersedia disini akan dikirimkan dalam keadaan segar dan terjamin kualitasnya. Sebab, sayuran diambil dari kebun sendiri dengan menggunakan proses hidroponik. Bahkan, dengan harga yang cukup terjangkau akan membuat Anda puas serta ketagihan untuk terus berbelanja disini.

3. Griya Sayur

Belanja hemat dan menguntungkan pastinya bisa terwujud kembali hanya melalui Griya Sayur Bandung secara online. Banyak sekali sayuran yang ditawarkan, beserta buah-buahan, bumbu, makanan beku, daging dan sebagainya untuk Anda pilih.

Cara pemesanan pun terbilang mudah, cukup kunjungi website Griya Sayur atau aplikasi Griya Sayur yang dapat diunduh di Play Store. Selanjutnya, pilih menu sayuran dan lainnya lalu masukkan ke dalam keranjang untuk proses checkout. 

Setelah itu, petugas Griya Sayur akan melakukan konfirmasi terkait pembelian dan pesanan akan diantar keesokan harinya. Menariknya, Griya Sayur menawarkan gratis ongkir untuk semua wilayah yang ada di kota Bandung. Bahkan, Anda bisa membayar secara langsung di tempat dan mendapatkan reward point dari hasil belanja tersebut.

4. Locarvest.id

Localvest merupakan tempat untuk beli sayuran online di Bandung yang bisa melakukan pembayaran melalui E-Wallet seperti, LinkAja, Dana, Ovo, dan Gopay. Toko ini sudah bekerjasama dengan para petani lokal untuk memasarkan sayuran dari hasil panen mereka. 

Bagi Anda yang sedang belajar memasak, Locarvest menyediakan beragam paket masakan yang sudah lengkap dengan bumbunya. Paket siap masak tersebut sudah pasti disajikan sesuai resep dan bisa dinikmati bersama keluarga setiap hari.

Untuk order sayuran disini, silakan lakukan pada H-1 sehingga sayuran yang dibeli akan dikirimkan pada hari Selasa sampai dengan Sabtu. Pemesanan bisa dilakukan melalui akun Instagram Locarvest.id atau melalui nomor Whatsapp yang sudah tercantum disana. Selain itu, Locarvest memiliki toko offline sendiri yang terletak di Jalan Sinom, No.10, Turangga.

5. NitipAja

Untuk Anda yang berada di sekitaran Bandung Kota, Cimahi dan Kopo, maka bisa berbelanja sayuran dan produk lainnya melalui jasa NitipAja. Disini Anda bisa melakukan berbagai macam pemesanan seperti, sayuran dan buah-buahan segar, daging ayam dan sapi, ikan, serta bumbu-bumbu dapur instan maupun rempah asli.

Sistem pemesanan bisa dilakukan melalui website NitipAja, aplikasi NitipAja yang ada di Play Store atau melalui nomor Whatsapp-nya. Menariknya, dalam satu kali pengantaran, ongkir yang dikenakan hanya sekitar Rp.2.500 saja, meskipun Anda belanja dengan sangat banyak.

Selain itu, ketika Anda melakukan pemesanan pada hari ini, maka esok pagi sudah dikirim ke tempat tinggal dalam keadaan segar atau masih fresh. Pelayanan yang ramah bisa dijadikan sebagai acuan untuk pesan kembali dan mendapatkan sayuran serta lainnya dengan harga terjangkau.

6. Tukangsayur

Tukangsayur merupakan aplikasi untuk pembelian beragam sayuran, buah-buahan, bumbu rempah, dan produk lain secara online. Selain melayani pengantaran ke kota Bandung, Tukangsayur juga melayani ke berbagai daerah di Indonesia, seperti Jakarta, Bali, Bengkulu, Sumedang dan masih banyak lagi.

Selain menawarkan produk sayuran yang higienis dan segar, Tukangsayur juga menawarkan beragam produk dari UKM seperti, sambal pecel, baso tahu, sari lemon dan masih banyak lagi. Dengan begitu, adanya aplikasi Tukangsayur bisa menjadi peluang besar bagi para pelaku UKM tersebut.

7. Happyfresh Indonesia

Beli sayur online di Bandung kini bisa dilakukan melalui aplikasi Happyfresh Indonesia. Bukan hanya sayuran saja yang bisa dibeli, semua produk yang ada disana bisa Anda pilih atau sesuai dengan kebutuhan pada saat itu.

Seperti namanya, setiap produk sayuran, buah-buahan dan lainnya ditawarkan dalam keadaan fresh dan higienis. Pemesanan tidak hanya diantar ke daerah Bandung saja, tetapi ke berbagai daerah yang ada di Indonesia. Anda juga bisa memilih supermarket yang biasa Anda berbelanja yaitu, Superindo, Lottemart, Giant, Transmart terdekat dengan lokasi rumah.

Bahkan, jika Anda merupakan seseorang yang sibuk atau selalu berada di luar rumah, maka Anda bisa memilih waktu pengantaran sendiri  yang disesuaikan dengan waktu Anda berada di dalam rumah.

8. Croponic

Walaupun sayuran yang dijual oleh Croponic tidak selengkap tempat-tempat diatas, tetapi Anda bisa mendapatkan produk unggulan yang tidak dimiliki oleh tempat lainnya. Beberapa produk unggulan dari Croponic diantaranya, salad box dan healthy drink.

Ada berbagai macam varian salad dan healthy drink yang ditawarkan. Pilihlah varian yang disukai dan program hidup sehat Anda akan segera terwujudkan dengan membeli beberapa produk sayuran, buah-buahan, makanan, serta minuman disini.

Baca Juga : Daftar Supermarket atau Toko yang Menjual Produk Organik di Bandung

Kini, setelah mengetahui banyaknya tempat untuk beli sayur online di Bandung, Anda tidak perlu keluar rumah dan bisa melakukan pemesanan secara instan melalui website, aplikasi atau nomor whatsapp masing-masing toko.

Dengan begitu, program hidup sehat tetap berjalan serta mampu menghadapi new normal dengan mudah tanpa ada beban apapun yang mengusik pikiran. Jadi, hidup sehat itu bisa dilakukan sekarang juga, tanpa harus menunggu lama atau di waktu-waktu tertentu.



Related Posts